Al Masoem
Bubur Gudeg Yogyakarta

Bubur Gudeg Yogyakarta

10 Sep 2019
1180x
Ditulis oleh : Gandiwa Strike

Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki makanan yang menjadi ciri khas sekaligus ikonnya yaitu gudeg. Makanan yang banyak ditemukan di sudut kota pelajar ini dapat dijumpai kapan saja baik pagi, siang ataupun malam. Gudeg merupakan salah satu menu sarapan favorit bagi masyarakat Yogyakarta. Dan sebagian besar gudeg dijual pada pagi hari untuk sarapan adalah gudeg basah. Adalah bubur gudeg Yogya yang merupakan jenis gudeg basah dengan rasa perpaduan gurih yang berasal dari bubur dan rasa manis dari gudeg serta rasa pedas yang berasal dari kuah opor atau kuah sambel krecek.

Untuk lauknya tersedia dalam beberapa pilihan seperti ayam , ayam suwir dan telur. Ayam yang digunakan pada bubur gudeg ini adalah ayam kampung yang memiliki rasa lebih gurih. meskipun menggunakan ayam kampung namun dagingnya sangat empuk. Sedangkan gudeg terbuat dari nangka muda yang dimasak seharian sehingga menghasilkan tekstur dan rasa yang pas. Adapun bumbu yang digunakan untuk membuat gudeg adalah bawang merah, bawang putih, sala, laos, gula jawa dan garam. Sedangkan untuk sambal goerng kreceknya bumbu yang digunakan adalah bawang merah, bawang putih, daun salam, laos, cabai dan gula merah. Agar memiliki rasa yang lebih pedas dapat ditambahkan cabai rawit pada sambal goreng tersebut.

Anda ingin menikmati bubur gudeg ini di rumah? Simak resep bubur gudeg khas Yogyakarta yang nikmat di bawah ini ya.

Resep Bubur Gudeg

Bahan Bubur :

  • 500 gram beras
  • 2 lembar daun salam 
  • 2 1/2 liter air
  • 1 1/2  sdt garam

Bahan Gudeg :

  • 500 gram nangka muda, dipotong-potong
  • 800 ml air
  • 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 8 butir bawang merah
  • 5 butir kemiri
  • 5 sdm gula merah
  • 4 lembar daun jati
  • 4 siung bawang putih
  • 3 cm lengkuas dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sdt ketumbar
  • 1 1/2 sdt garam
  • 1 sdt garam

Bahan Pindang Telur

  • 800 ml air
  • 20 gram kulit bawang merah
  • 8 butir telur ayam
  • 6 lembar daun jambu batu
  • 4 cm lengkuas, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 2 sdm garam

Cara membuat Bubur Gudeg :

1. Bubur : campur semua bahan bubur dan masak sampai menjadi bubur sambil sesekali diaduk, angkat dan sisihkan.

2.Gudeg : alasi dasar panci dengan daun jati dan masukkan nangka dan garam. Rebus sampai empuk dan angakat kemudian tiriskan.

3.Haluskan bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri dan garam. Campur bumbu halus dengan nangka dan tambahkan gula merah, daun salam, lengkuas serta santan. Aduk rata dan masak di atas api kecil sampai santan habis kemudian angkat.

4.Pindang telur :masukkan semua bahan ke dalam panci dan masak di atas api sedang sampai telur matang. Angkat telurnya lalu ketuk-ketuk kulitnya sampai retak. Masukkan kembali ke dalam panci dan rebus sampai bumbu meresap lalu angkat.

5.Masukkan bubur ke dalam mangkuk dan tambahkan gudeg serta telur pindang dan sajikan selagi hangat.

 

 

 

Baca Juga:
Kuliah Cepat dan Meraih Gelar Sarjana dengan Solusikuliah.com

Kuliah Cepat dan Meraih Gelar Sarjana dengan Solusikuliah.com

Tips      

20 Jun 2019 | 1787


Di era globalisasi sekarang ini banyak perguruan tinggi baik swasta maupun perguruan tinggi negeri yang membuka program kuliah ekstensi.Yaitu salah satu jenjang pendidikan yang dapat ...

Penyebab Angina yang Patut Diwaspadai

Penyebab Angina yang Patut Diwaspadai

Kesehatan      

18 Agu 2020 | 799


Angin Duduk (Angina)  memiliki gejala umum seperti orang masuk angin biasa, namun beberapa kasus merasakan nyeri pada bagian dada dan sesak napas. Siapapun bisa terserang Angin Duduk ...

Kopi Pemicu Munculnya Penyakit Jantung

Kopi Pemicu Munculnya Penyakit Jantung

Kesehatan      

21 Feb 2020 | 1640


Kopi sering disebut - sebut sebagai pemicu penyakit jantung. Hal ini karena kopi memiliki kandungan kafein yang tinggi. Kafein yang terkandung di dalam kopi memicu tekanan darah tinggi dan ...

Sewa Elf Lebih Efisien untuk Berbagai Macam Kebutuhan

Sewa Elf Lebih Efisien untuk Berbagai Macam Kebutuhan

Pariwisata      

22 Sep 2019 | 2151


Moda transportasi saat ini semaking berkembang seiring dengan perkembangan zaman yang serba berteknologi canggih. Dan salah satu moda transpotasi tersebut adalah mobil elf yang kini banyak ...

Pesantren Al Masoem

Al Masoem dan Pendidikan Karakter: Membangun Generasi Berakhlak Mulia

Pendidikan      

16 Mei 2024 | 20


Pendidikan karakter menjadi salah satu hal yang penting dalam pembentukan generasi muda yang memiliki akhlak mulia. Salah satu lembaga pendidikan yang memegang teguh nilai-nilai keislaman ...

Basuki Setianugroho Penipu

Basuki Setianugroho Penipu

Gadget      

22 Des 2020 | 917


...

Copyright © JempolMedia.com 2018 - All rights reserved