RajaKomen
Tanda Kamu dan Pasangan Memiliki Hubungan yang Sehat

Tanda Kamu dan Pasangan Memiliki Hubungan yang Sehat

20 Jun 2022
417x
Ditulis oleh : Gandiwa Strike

Saat menjalin hubungan asmara apalagi hubungan yang lebih serius yakni pernikahan, setiap orang tentunya ingin memiliki hubungan yang bahagia dan sehat. Tapi, bagaimana hubungan bisa dikatakan sehat? Apakah ketika kamu dan pasangan tidak pernah bertengkar, apakah pasangan berlaku romantis setiap hari, atau pasangan selalu berusaha menjadi yang terbaik buatmu tidak peduli jika ia harus menjadi orang lain?

Hubungan yang sehat adalah hubungan yang didasari rasa percaya, saling peduli dan mengerti satu sama lain.  Hubungan sehat menurut para ahli merupakan hubungan yang bukan dilihat dari seringnya membagi keromantisan atau kebersamaan juga lamanya waktu yang dihabiskan bersama. Orang yang memiliki hubungan sehat cenderung memiliki tingkat kualitas hidup yang baik. 

Ada beberapa kebiasaan yang menjadi pertanda bahwa kamu dan pasangan memiliki hubungan yang sehat. Pertanda tersebut antara lain sebagai berikut. 

Komunikasi Terjalin dengan Baik

Tanda pertama ada komunikasi terjalin dengan baik. Kamu dan pasangan bisa saling bicara tanpa takut saling menyakiti dan mengecewakan. Kalian bisa menjadi tempat mencurahkan rasa gelisah di hati dan menjadi penasehat untuk satu sama lain.

Saling Mendukung

Hubungan yang sehat juga ditandai dengan sikap saling mendukung satu sama lain. Kamu bisa merasakan kebahagiaan yang dirasakan pasangan dan begitu sebaliknya. Apapun yang dilakukan pasangan selama itu baik, kamu bisa menjadi penyemangat untuknya dan begitu pun sebaliknya. Dukungan dan motivasi dalam hubungan akan membuat semakin sehat serta kuat.

Jujur dan Terbuka

Tanda selanjutnya adalah kamu dan pasangan bisa saling jujur serta terbuka antara satu sama lain. Kalian tidak pernah menyembunyikan masa lalu walau itu kelam. Kalian juga tak pernah meragukan satu sama lain.

Tak Malu untuk Berterima Kasih dan Meminta Maaf

Hubungan yang sehat adalah hubungan di mana kedua pasangan di dalamnya tak pernah malu untuk berterima kasih, minta tolong maupun meminta maaf. Sikap apa adanya ini membuat perasaan lebih tenang. Sementara itu, ketenangan adalah ciri utama dari hubungan sehat. 

Fisik dan Psikis Kalian Sehat

Hubungan yang sehat ditandai dengan kondisi fisik dan psikis kedua pasangan yang sama-sama sehat. Penelitian menemukan jika hubungan yang sehat adalah hubungan di mana kedua pasangan di dalamnya juga sehat. Para ahli bahkan menemukan jika hubungan sehat memungkinkan pasangan memiliki usia yang lebih panjang. 

Itulah beberapa tanda hubungan sehat. Semoga informasi ini bermanfaat dan semoga kita senantiasa memiliki hubungan sehat bersama pasangan. 

Baca Juga:
Berbagai Keunggulan Aplikasi Kesehatan Kimia Farma Mobile

Berbagai Keunggulan Aplikasi Kesehatan Kimia Farma Mobile

Gaya Hidup      

20 Jun 2022 | 607


Kesehatan merupakan aset yang paling berharga bagi siapa pun dan dengan kesehatan, sesorang bisa melakukan banyak hal dan mengoptimalkan produktivitas dalam berbagai kegiatan sehari-hari. ...

Bocah 9 Tahun Hanyut di Kali Ciliwung

Bocah 9 Tahun Hanyut di Kali Ciliwung

Nasional      

8 Maret 2020 | 1596


Pada hari Sabtu (7/3/2020), seorang bocah berinisial R dilaporkan telah tenggelam dna juga terseret arus Kali Ciliwung. Berdasarkan laporan bocah malang ini sedang asyik bermain bersama ...

Agribisnis

Peluang Kerja Jurusan Agribisnis: Pengolahan Hasil Pertanian dan Prospek Karir

Pendidikan      

13 Mei 2024 | 33


Peluang kerja jurusan agribisnis cukup menarik bagi para lulusannya. Agribisnis sendiri merupakan sebuah disiplin ilmu yang mempelajari bagaimana mengelola produksi, pemasaran, dan ...

zakat online

Sinergi Foundation Berdayakan Ratusan Ribu Dhuafa di 2021, Targetkan Lebih Banyak Tahun Ini

Inspirasi      

25 Jan 2022 | 830


Pada 2021 lalu, Sinergi Foundation sukses menyalurkan amanah donatur untuk membantu memberdayakan 119.353 dhuafa. Bantuan tersebut berupa pendidikan dan kesehatan gratis, pemberdayaan ...

Kenali dan Waspadai Diabetes mulai Menyerang Anak Anda

Kenali dan Waspadai Diabetes mulai Menyerang Anak Anda

Kesehatan      

16 Nov 2018 | 1845


JempolMedia - Penyakit Diabetes Mellitus atau penyakit Gula dari tahun ke tahun semakin meningkat penderitanya. Awanya penyakit ini menyerang penderita di usia 40 tahun ketas, namun seiring ...

Toko Online Hijab Terbaik dan Terlengkap dengan Harga Terjangkau

Toko Online Hijab Terbaik dan Terlengkap dengan Harga Terjangkau

Gaya Hidup      

16 Maret 2019 | 1255


JempolMedia.com - Trend berbusana muslim saat ini menjadi banyak pilihan para wanita muslimah. Banyak alasan mengapa mereka yang dulunya berpenampilan terbuka sekarang memilih berbalut ...

Copyright © JempolMedia.com 2018 - All rights reserved